Monday, July 17, 2006

Pastel Tutup Praktis


Bahan-bahan:
Kulit:
250 gr Kentang puree
1 butir Kuning telur
2 sdm Susu cair
25 gr Parmesan

Isi:
300 gr Sayur sop beku (Suppengemüse)
2 butir Telur ayam rebus, potong slice.
100 gr Dada ayam fillet, potong dadu.
1 siung Bawang bombay, cincang halus.
3 kuntum Shiitake kering, rendam lalu cincang kasar.
3 kuntum Jamur kuping kering, rendam dan potong kasar.
50 gr Soun, rendam potong-potong.
1 sdm Margarin
200 ml Susu cair
100 ml Air
Garam
Merica
Pala
Gula

Cara membuat:
  1. Panaskan oven 200°C, panaskan wajan.
  2. Masukkan margarin kedalam wajan, tumis bawang sampai harum.
  3. Masukkan daging ayam, disusul semua sisa bahan isi, kecuali soun masak sampai matang.
  4. Matikan api, lalu masukkan soun dan diamkan sebentar.
  5. Tuang adonan isi ke dalam pinggan tahan panas, tutup dengan kentang puree, ratakan.
  6. Olesi permukaan kentang dengan kuning telur yang dikocok bersama susu, lalu taburi dengan keju parmesan.
  7. Panggang kira-kira 30 menit, sampai keemasan.
Tips: Sayur sop beku dapat diganti dengan yang segar ( seperti: buncis, wortel, seledri, bawang daun).... untuk resep kentang puree bisa dilihat di kitchenku atau pakai Kartoffelbrei instant aja (lebih praktis).... Selamat Mencoba!!

No comments:

Post a Comment