Bahan-bahan:
1 ikat Kacang panjang (rebus)
1 ikat Kangkung (rebus)
250 g Taoge (rebus)
1 buah Ketimun (potong tipis)
1 buah Mangga muda (potong tipis)
1 blok Tahu (goreng setengah matang)
1 blok Tempe (goreng matang)
Kerupuk kampung
Bumbu:
2 sdm Kacang goreng/sangrai
1 sdm Petis udang
5 biji Cabe rawit
Garam, gula
50 ml Air matang
Cara membuat:
- Uleg bahan bumbu yang kering sampai halus, lalu tambahkan petis dan air, aduk rata.
- Tata sayuran, tahu, tempe dan mangga muda, lalu siram atasnya dengan bumbu.
- Sajikan dengan kerupuk kampung.
No comments:
Post a Comment